Mencegah dan
Mengobati Penyakit (part 1)
a. Mencegah dan
mengobati kerusakan gigi.
Kerusakan
gigi pada umumnya disebabkan oleh banyaknya konsumsi gula-gula, cokelat,
manisan, serta tidak menggosok gigi secara teratur. Berikut adalah resep mudah
untuk mencegah dan mengobati kerusakan gigi:
Bahan:
Biji
jarak cina (1 butir).
Air
(1 gelas)
Cara pemakaian:
Biji
jarak cina ditumbuk halus, kemudian seduh dengan air panas dan dinginkan.
Gunakan air tersebut untuk kumur-kumur.
b. Mencegah
tumor dan kanker.
Pencegahan
terhadap tumor dan kanker dilakukan dengan cara memperkuat organ-organ tubuh,
bukan mematikan tumor atau kanker. Dengan demikian, sel kanker dapat dikurangi
perkembangbiakannya. Berikut adalah resep yang bermanfaat untuk pencegahan
terhadap tumor dan kanker:
Bahan:
Daun
dewa segar (30 gr).
Jamur
putih kering (20 gr).
Jamur
hioko (10 gr).
Jamur
kuping hitam (10 gr).
Air
(600 cc).
Cara pemakaian:
Semua
bahan direbus dengan 600 cc air hingga volume air menyusut sampai 300 cc. Minum
air rebusan tersebut 2 – 3 kali sehari. Jamur dapat dibeli di toko obat China.
c. Mencegah
osteoporosis.
Osteoporosis
terjadi akibat kekurangan mineral, kalsium, dan garam fosfat dalam tubuh.
Umumnya terjadi pada wanita lanjut usia yang sudah menopause. Berikut adalah
resep obat untuk pencegahan osteoporosis.
Bahan:
Kapulaga
(5 butir).
Cengkeh
(5 butir).
Ubi
jalar merah (200gr).
Biji
pala (5 gr).
Kayu
manis (1 jari).
Lada
(10 butir).
Jahe
merah (10 gr).
Susu
sapi (200 cc).
Air
(4 gelas).
Cara pemakaian:
Cuci
bersih semua bahan, kemudian rebus dalam 4 gelas air (kecuali ubi jalar merah) hingga
volume air tersisa 2 gelas saja. Tambahkan 200 cc susu sapi yang sudah dimasak.
Setelah dingin, airnya diminum sampai habis dalam sehari, sedangkan ubi
jalarnya di makan.
Taken from:
“812 Resep Untuk Mengobati 236 Penyakit”
by Drs. H. Arief Hariana. (Jakarta: Penebar Swadaya, 2007)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar